Sobat Punya Pertanyaan? Kami Miliki Jawabannya.
Sering kali sobat-sobat yang bertanya kepada kami dengan pertanyaan yang bersifat ingin lebih tau lebih dalam mengenai komunitas kami serta Humanity First Indonesia. Maka dari itu, kami telah mengumpulkan berbagai macam pertanyaan khusus untuk bapak dan ibu sobat kemanusiaan tanyakan kepada Humanity First Indonesia. Kami telah menyusun halaman ini untuk menjawab pertanyaan sobat sejelas dan sesingkat mungkin tanpa menghilankngkan informasi yang bersifat krusial untuk para sobat sekalian. Halaman FAQ ini akan membantu pertanyaan anda seputar Humanity First Indonesia dan komunitas Sobat Kemanusiaan kita. Apabila sobat-sobat memiliki pertanyaan lebih lanjut yang belum terjawab, silahkan masukan pertanyaan-pertanyaan sobat dengan klik disini.
Pertanyaan Seputar
Humanity First Indonesia
Dimana saja Humanity First berdiri?
Saat ini Humanity First telah berdiri di 58 negara di 6 benua dalam memberikan bantuan bencana dan bantuan pembangunan jangka panjang kepada komunitas rentan.
Adakah legalitas dari badan Humanity First?
Humanity First telah memperoleh status Konsultatif Khusus dengan Dewan Ekonomi dan Sosial PBB.
Saya ingin lihat laporan tahunan Humanity First Indonesia. Bagaimana caranya?
HF Indonesia memberikan update berupa laporan informasi secara rinci mengenai banyaknya donasi terkumpul, bantuan yang diberikan, jumlah penerima manfaat pada setiap, serta program yang telah dilaksanakan pada kanal resmi HF Indonesia. HF Indonesia bertanggung jawab atas dana donasi yang akuntabel di laporan tahunan. Klik disini untuk melihat annual report kita.
Bagaimana cara saya menghubungi HF Indonesia jika membutuhkan bantuan kemanusiaan?
Sahabat HF dapat mengirimkan email ke: [email protected] atau menghubungi nomor Hotline HF 081219993743
Bagaimana cara bergabung menjadi Relawan HF Indonesia?
Saat ini kami sedang memperbaiki formulir serta halaman relawan kami. Untuk saat ini, anda dapat mengirim CV atau portofolio anda ke [email protected] dengan judul subject "Mendaftar Sebagai Relawan HF.".