Sabtu, 1 April 2023, tepatnya pukul 17.30, para driver ojek online (ojol) berdatangan ke Masjid Al-Hidayah, Jl. Balikpapan 1, Petojo Utara. Mereka datang setelah mendapatkan kupon pemberian makanan gratis untuk berbuka puasa yang dibagikan oleh tim panitia Ojol Food Stop Humanity First Indonesia di titik-titik tempat ojol beristirahat. Kupon yang diberikan panitia mencapai 100 buah yang disebarkan di lokasi sekitar Harmoni dan area Jakarta Pusat.
“Alhamdulillah, para driver ojol antusias berdatangan untuk menukarkan kupon dengan makanan berbuka puasa. Kami akan rutin melakukan pembagian makanan untuk ojol ini setiap minggu selama bulan puasa dengan bekerja sama dengan Humanity First Indonesia.”
Ujar Eka Taher, ketua DKM Masjid Al-Hidayah.
Ojol Food Stop merupakan turunan dari program Food Security, yaitu program pengadaan makanan yang penerimanya dikhususkan untuk ojol. Seiring dengan kampanye “30 Hari Lakukan Kebaikan”, program ini akan terus dijalankan oleh Humanity First Indonesia selama Bulan Ramadan, setiap hari Jumat.
“Alhamdulillah masih banyak orang-orang baik di Jakarta yang peduli kepada kami. Terima kasih HF dan Masjid Al-Hidayah atas makanannya.”
Ujar Roni, salah satu driver ojol.
Program pemberian makan untuk driver ojol melalaui Ojol Food Stop dirancang berdasarkan hasil survey maupun wawancara secara langsung kepada driver ojol, di mana ditemukan keluhan pendapatan mereka yang tak besar dan pasti. Hal ini menjadi semangat Humanity First Indonesia untuk memberi apresiasi atas usaha dan perjuangan mereka dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka serta keluarganya. Seorang ojol harus rela menghabiskan harinya hidup di jalan, istirahat di jalan. Hujan dan panas terik dilalui demi mendapatkan rezeki yang halal untuk keluarga.
Semoga program Ojol Food Stop dapat mengurangi biaya pengeluaran mereka, sehingga uang mereka untuk dibawa pulang menjadi lebih banyak. Terima kasih, Sobat Kemanusiaan, berkat dukunganmu, kegiatan Ojol Food Stop di Masjid Al-Hidayah kali ini berhasil membagikan 100 box nasi bungkus. Semoga di kegiatan selanjutnya jumlah nasi bungkus yang dapat diberikan terus bertambah, seiring bertambahnya partisipasi dari Sobat Kemanusiaan.
“Kami mengajak seluruh Sobat Kemanusiaan Humanity First Indonesia untuk bersama-sama berbuat kebaikan dengan berbagi makan buka puasa untuk para ojol selama bulan Ramadan “
ujar Aryudi, salah satu pengurus Humanity First Indonesia.
Yuk, Sobat Kemanusiaan, dengan donasi Rp15.000,- kamu sudah bisa memberi mereka makanan buka puasa. Mari berlomba-lomba berbagi kebahagiaan di Bulan Suci Ramadan 🔽
https://humanityfirst.id/campaign/ojol-food-stop